ANJAY.NET – Aktivitas operasional bisnis perusahaan tentu memerlukan koneksi internet yang andal dan konsisten, sebab hal ini berkaitan dengan kegiatan perusahaan yang berdampak pada pertumbuhan bisnis. Di antara layanan internet yang banyak digunakan perusahaan adalah internet dedicated dan internet broadband, yang mana terdapat perbedaan terkait jaminan bagi pelanggan mendapatkan kecepatan tertentu secara terus menerus.

Koneksi yang disediakan internet dedicated, didedikasikan secara privat sehingga performansi bandwidth internet terus menerus didapat secara penuh. Lain halnya dengan internet broadband di mana performansi dan kecepatannya dibagi antar pengguna.

Internet Dedicated

Internet dedicated adalah jenis layanan internet yang menyediakan koneksi eksklusif untuk satu pengguna atau organisasi. Layanan ini biasanya digunakan oleh perusahaan yang membutuhkan kecepatan dan kestabilan yang tinggi untuk operasional mereka. Berikut adalah karakteristik utama dari internet dedicated:

Internet Broadband

Internet broadband adalah layanan internet yang paling umum digunakan oleh rumah tangga dan bisnis kecil. Broadband menyediakan koneksi yang lebih luas dan terjangkau, namun memiliki perbedaan signifikan dibandingkan internet dedicated, terutama dalam hal kecepatan dan kestabilan:

Kecepatan Internet Dedicated dan Internet Broadband

Internet dedicated tidak membagi bandwidth atau koneksinya dengan pengguna lain dan disediakan secara khusus bagi setiap pelanggan. Dengan konsep tersebut, internet dedicated mampu menyediakan akses Internet dengan kecepatan hingga lebih dari 1 Gbps. Layanan internet dedicated juga memungkinkan perusahaan memilih kecepatan yang diinginkan sesuai kebutuhan. Dengan begitu, kamu tidak perlu khawatir akan kebutuhan koneksi internet yang tumbuh seiring pertumbuhan bisnis perusahaan.

Tak hanya itu, kecepatan koneksi yang ditawarkan internet dedicated juga setara baik untuk kecepatan download maupun kecepatan upload-nya. Dukungan ini memungkinkan perusahaan mengunggah file dan data yang besar dengan kecepatan tinggi dan latensi yang rendah.

Saat trafik jaringan tengah padat, misalnya, perusahaan akan mengalami latensi kecepatan yang sangat lambat. Sebagai contoh, jaringan internet menggunakan fiber optik dengan kecepatan 2MB/2MB (rasio 1:4) mengindikasikan bandwidth dibagi oleh empat pelanggan. Dengan kata lain, setiap pelanggan mendapatkan jaminan kecepatan minimum yang sama yaitu 0,5MB/0,5MB.

Berbeda dengan internet dedicated, kecepatan koneksi internet broadband baik untuk upload maupun download umumnya tidak setara. Jika demikian, hal ini tentu akan memengaruhi kinerja bisnis kamu secara menyeluruh.

Mana yang tepat untuk kamu?

Anjay.Net menyediakan layanan internet dedicated yang turut membantu berbagai perusahaan di Indonesia mengembangkan bisnis. Dengan sambungan tetap (Dedicated Line) yang menggunakan media akses berupa fiber optic, wireless, dan satelit, layanan Anjay.Net internet dedicated access akan memberikan kenyamanan ketika kamu berkomunikasi ataupun mencari informasi melalui jaringan internet. Anjay.Net bahkan dapat mengakomodir komunikasi bisnis untuk domestik maupun internasional.